Tips Fotografi Ponsel/ Hp ala GAPTECHmedia



Hobi fotografi? Tapi ga punya kamera DSLR? Jangan khawatir, pake aja ponsel!. Ya, hampir sebagian besar ponsel zaman now sudah dilengkapi dengan kamera. Mulai sederhana dengan megapiksel kecil hingga yang setara dengan kemampuan kamera saku bahkan DSLR. Produsen ponsel berlomba meningkatkan kemampuan kamera hingga bisa digunakan untuk kepentingan fotografi serius. Serta kian banyaknya fitur – fitur canggih kamera dalam membantu pengguna untuk mendapatkan gambar yang maksimal sesuai keinginan sebagaimana telah diaplikasikanya fitur yang tidak kalah dengan yang ada pada kamera DSLR seperti conthrasst, iso, auto focus dan masih banyak lagi. Sayangnya, banyaknya fitur tersebut kurang dimanfaatkan oleh sebagian besar pengguna ponsel untuk menghasilkan foto yang bagus, tak ayal ponsel hanya digunakan untuk swafoto (selfie) saja. Berikut adalah 5 tips fotografi ponsel yang bisa anda jadikan panduan dalam memotret menggunakan ponsel.

Jangan Gunakan Zoom, Mendekatlah ke Objek Foto
Kamera handphone cenderung mempunyai sensor dan megapiksel yang kecil. Zoom akan menurunkan resolusi foto anda secara keseluruhan dan membuat foto tidak tajam. Kecuali ponsel anda sudah memiliki fitur OIS, DualPixel, Optical Zoom, atau sensor diatas 20 MP.

Pastikan Cahaya Mencukupi
Kamera ponsel tidaklah sesensitif mata kita yang bisa melihat di keremangan. Usahakan selalu agar cahaya yang menerangi obyek foto mencukupi, hasil foto outdoor cenderung lebih bagus dibanding indoor.

Pegang Ponsel Dengan Stabil Saat Memotret
Semakin stabil kamera semakin bagus foto kita. Jadi usahakan selalu agar tangan kita tenang saat mengambil foto. Jika perlu, manfaatkan benda yang lebih stabil sebagai sandaran, misalnya pohon atau tembok sehingga membantu kestabilan tangan.


Pastikan Lensa Selalu Bersih
Sebaik apapun kita memotret dan sebagus apapun obyek foto tapi jika lensa kita kotor maka hasilnya pastilah jelek. Mengingat ponsel kita lama berada di kantong maka kotoran kelamaan akan menempel di lensa kamera, oleh karena itu secara berkala bersihkan lensa dari kotoran. Gunakan kain lembut/ cotton buds/ tisu untuk membersihkan, gunakan pembersih seperti cling, atau bisa juga dengan menggunakan minyak kayu putih.

Kenali Waktu Jeda Shutter
Kamera ponsel memiliki shutter-lag, yakni waktu jeda antara saat kita memencet dan saat kamera mulai mengambil foto. Kenali waktu jeda ini dengan baik supaya tangan kita tetap tenang sesaat setelah kita menekan shutter.

Demikianlah tips fotografi ponsel, agar kemampuan fotografi ponsel anda semakin baik maka sering-seringlah memotret apapun yang ada di depan anda selama itu baik. Lebih baik lagi jika anda memberanikan diri untuk belajar bersama dalam suatu komunitas fotografi ponsel yang sudah banyak tersebar di sosmed-sosmed, Facebook misalnya, tinggal cari komunitas fotografi ponsel seperti CoferOne, Foponsi (Fotografer Ponsel Indonesia), Photographer Ponsell Indonesia, Mobile Photography Community, dan lain-lain.

Comments

Popular posts from this blog

Migrasi dan Penyebaran Ras Negrito dan Weddid ke Indonesia

Keunikan Masyarakat Jawa Timur

Indo-China, Zaman Kuna hingga Merdeka